Tips merawat kelinci

1 komentar



bagi kamu-kamu yang mempunyai kelinci dan suka sekali dengan kelinci, kami ingin membagikan tips-tips nya buat kamu nih, bagaimana cara merawat kelinci dengan baik. berikut tips merawat kelinci:


Tips Memelihara Kelinci:

Kandang

* Usahakan kandang tidak lembab terjaga dari cuaca yang tidak bersahabat seperti:hujan,panas matahari dan hembusan angin secara langsung.

* lantai kandang selalu dijaga kebersihannya karena sanitasi kandang yang kurang terjaga dapat menimbulkan berbagai macam penyakit.Usahakan lantai kandang yang nyaman untuk kelinci seperti dari bambu dan kotoran bisa jatuh kepenampungannya

* Jumlah kelinci dalam kandang disesuaikan dengan luas kandang karna kandang yang sempit dengan kapasitas kelinci yang banyak sehingga terbatasnya ruang gerak kelinci dapat menimbulkan stres untuk kelinci dan biasanya kalau strees timbul penyakit yang ujungnya kematian

Makanan

* jangan berikan sayuran dalam bentuk "segar",pastikan harus dalam keadaan layu dan tidak busuk (jangan diberikan langsung dari lemari es).
Proses pelayuan berguna untuk mempertinggi kadar serat kasar,juga untuk menghilangkan getah atau racun yang dapat menimbulkan kejang-kejang atau mencret(kecuali kelinci anda makan tumbuh-tumbuhan dari alam bebas)

* Untuk pakan tambahan(konsentrat) bisa anda berikan pelet khusus kelinci
atau bisa juga diberikan bekatul yang dicampur dengan sayuran dan ampastahu diberi air sedikit-diaduk lalu diberikan ke kelinci

*Untuk urusan yang satu ini masih menimbulkan pertanyaan,kelinci boleh diberi air minum/tidak?
menurut kami...boleh.Rumput dan hijauan segar yang masih muda mengandung kadar air lebih dari 80%.kalau seekor kelinci memakan hijauan sebanyak 5kg perhari,yang 4kg (4 liter) adalah air.dari sinilah air minum kelinci terpenuhi(Kelinci potong dan hias,BSarwono).Karna kami tidak memberikan makanan untuk kelinci-kelinci kami 100% sayuran maka kebutuhan air minum untuk kelinci yang di beri pakan tambahan konsentrat,mutlak adanya.

Faktor-faktor tambahan yang juga tidak kalah pentingnya yang perlu anda ketahui selain faktor-faktor diatas ialah;

*Lepaslah kelinci anda dihalaman(terutama kelinci umur 2 bulanan),biarkan mereka bermain dan memilih memakan hijauan yang ada karna dengan begitu mereka terhindar dari stress.Bila sudah sore masukan kelinci kekandang lagi dan begitu seterusnya,awas hati-hati dengan predator yang dapat membahayakan kelinci anda.

*Usahakan bila kelinci Rekan-rekan masih kecil jangan terlalu banyak digendong dan dipegang-pegang karna sekali lagi bila kelinci merasa tidak nyaman akan timbul stress dan ujung-ujungnya mati.

Juragan semuanya,kami punya tips untuk kelinci juragan yang terserang mencret:

Biasanya sebelum kelinci terserang mencret atau kembung si kelinci dah terlihat suka menyendiri,lemas dan matanya sayu,nah kalau dah terlihat seperti itu buruan deh dikasih pertolongan pertama sebelum semuanya terlambat.
jika kelinci anda terkena mencret cair mungkin ramuan dibawah ini bisa menjadi acuan:

* 3 pupus daun jambu klutuk
* 3 pupus daun delima
* pupus daun pisang secukupnya
* Garam sepucuk sendok teh
* Madu satu sendok teh

semua ramuan diatas kecuali garam&madu ditumbuk halus dan diperas untuk diambil airnya.campurkan sedikikt air hangat dan madu minumkan kekelinci secara oral untuk lebih mudahnya juragan bisa pake pipet,jarum suntik(tanpa jarum) atau sendok.kelinci dalam keadaan sakit seperti ini tentunya malas untuk makan jadi juragan harus semaksimal mungkin memasukan makanan.(ramuan tersebut diatas mungkin bisa menyembuhkan,mungkin tidak.tapi tidak beresiko)

Semoga bermanfaat,terimakasih.
Read On

Download Ebook cinta.

0 komentar


sekedar informasi,,,
buat para remaja yang ingin mengetahi tips-tips cinta, ada ebook nya loh!!
dan dibagikan secara gratis..
silahkan klik disini untuk download ebook nya grtis..

selamat download ebook ria yah.. :)
Read On

Humor 1

0 komentar



Kumpulan humor.

Memberikan Anak Kembar untuk Diadopsi
Seorang wanita melahirkan bayi kembar, dan memberikan keduanya untuk diadopsi oleh orang lain. Bayi pertama diadopsi oleh keluarga di Mesir, dan diberi nama 'Amal'. Bayi satunya diadopsi oleh orang Spanyol dan diberi nama 'Juan'.

Beberapa tahun kemudian, Juan mengirimkan fotonya kepada Ibunya. Pada saat menerima foto tersebut, dia berkata kepada suaminya bahwa dia ingin memperoleh fotonya Amal.

Suaminya menjawab, "Lho, gak perlu repot-repot, mereka kan kembar. Kalau kamu melihat Juan, kamu juga telah melihat Amal..."



Mengapa Sapi Ini Tidak Memiliki Tanduk

"Pak, mengapa sapi yang ini tidak memiliki tanduk?" tanya seorang gadis kepada seorang peternak.

Peternak itu akhirnya berdiri dan bercerita dengan sopan,

"Begitulah, Bu. Lembu bisa membuat kerusakan yang parah hanya dengan menggunakan tanduknya, sehingga terkadang beberapa peternak memotongnya dengan menggunakan gergaji besi. Terkadang, peternak lain menggunakan bahan kimia tertentu untuk menghentikan pertumbuhan tanduk sejak masih kecil. Secara alami ada beberapa lembu yang memang tidak memiliki tanduk. Tapi dari sekian hal tadi yang paling penting mengapa 'sapi' yang ini tidak memiliki tanduk adalah karena ini adalah seekor kuda."


Kentut di Dalam Angkot
Suatu hari di dalam angkot yang penuh sesak dan panas, para penumpang dikagetkan oleh bau kentut yang baunya minta ampun. Semuanya pun menutup hidung dan mulai ribut. Kernet angkot yang nggak senang angkotnya tercemar radiasi bertanya, "Siapa yang kentut?"

Tentu saja nggak ada yang ngaku. Si tukang kentut misterius tidak ditemukan.

Nggak lama, kernet pun menarik ongkos. Para penumpang bergegas membayar. Dengan cuek kernet itu berkata, "Yang kentut belum bayar!!!"

Tiba-tiba seorang pemuda kurus yang duduk paling belakang berteriak nggak kalah nyaring, "Enak aja!!! Kan udah kukasih tadi!!!"


Kalah Berdebat dengan Wanita
Suatu waktu di pagi hari, sang suami kembali setelah beberapa jam pergi memancing, dan dia memutuskan untuk istirahat tidur terlebih dahulu.

Meskipun tidak biasa dengan situasi kondisi dengan keadaan danau tersebut, sang istri memutuskan untuk pergi dengan menggunakan perahu sang suami, lalu dia pergi ke tengah danau, berhenti, dan melemparkan jangkar perahu tersebut, kemudian membaca buku yang telah dia bawa sebelumnya.

Beberapa saat kemudian, datanglah petugas penjaga danau, kemudian petugas tersebut merapat ke perahu sang istri tadi, dan berkata: "Selamat pagi, Bu, Apa yang sedang ibu lakukan"?

"Membaca buku", dia menjawabnya sambil berpikir ("loh, bukannya sangat jelas terlihat?")

"Ibu sedang berada di area terlarang untuk memancing", sang petugas memberi tahu.

"Oh, maaf Pak, tapi saya sedang membaca buku, bukan sedang memancing."

"Betul, akan tetapi Ibu telah membawa perlengkapan yang lengkap untuk memancing, jadi Ibu bisa kapan saja memancing. Saya terpaksa membawa ibu ke kantor dan memberikan surat pelanggaran."

"Surat pelanggaran hanya untuk membaca buku??!!" jawab sang Istri.

"Ibu sedang berada di area terlarang untuk memancing," jawab Petugas.

"Maaf Pak, tapi saya sedang membaca buku, bukan sedang memancing..."

"Betul, akan tetapi Ibu telah membawa perlengkapan yang lengkap untuk memancing, jadi Ibu bisa kapan saja memancing. Saya terpaksa membawa ibu ke kantor dan memberikan surat pelanggaran".

"Jika demikian, saya akan menuntut Anda dengan pelecehan seksual", jawab sang Istri.

"Loh, tapi menyentuh ibupun belum saya lakukan", jawab sang petugas.

"Betul, akan tetapi Bapak telah membawa perlengkapan yang lengkap, jadi Bapak bisa melakukannya kapan saja".

"Selamat membaca bukunya Bu ...," kemudian sang petugas tersebut pergi.
Read On

Ciri-ciri pacar sedang bohong.

1 komentar



Ciri-ciri pacar sedang bohong. :

1.Saat duduk dikursi, dia menyembunyikan bagian angkel di belakang kakai kursi.
Kenapa bisa begitu? Menurut Janine Driver (ahli body language), “doi cenderung menonjolkan bagian dada dan menyembunyikan bagian bawah tubuh”. Dan duduk terlihat tidak tenang, selalu pindah posisi saat duduk. Karena si doi merasa sedang melawan lawan yang tangguh, dan butuh tameng untuk menutupi kebohongannya tersebut. Kaya mau perang aja kata-kata nya yah. Hehe..

2.Tiba-tiba gugup dan memasukan tangan kedalam saku.
Kalau pacar kamu berbuat seperti itu saat kamu menanyakan sesuatu ke dia, berarti dia sedang menyembunyikan sesuatu. Kalau pacar kamu menunjukan telapak tangannya, berarti dia sedang menunjukan keterbukaannya.

3.Dia tidak selalu lepas dari barang untuk menyembunyikan kegugupannya.
Ketika seseorang sedang gugup, pasti akan mengalihkannya kepada sesuatu. Misalnya, ketika anda bertanya sesuatu ke dia, dia sedang sibuk main Hp, sedang sibuk melihat sesuatu disekitar. Yang jelas dia mengalihkan perhatian yang sedang kamu tanyakan tersebut.

4.Dia mengangkat Bahu nya.
Ketika kamu bertanya sesuatu ke dia, dia selalu mengangkat bahu, misalkan dia ada sms masuk di Hp nya, kamu mungkin bertanya itu siapa. Pasti pacar kamu jawab “gak tau nih”, sambil mengangkat kedua bahu nya. Simple kok sebenarnya gerakan ini kalau sedang berbohong. Hati-hati nih bagi kamu yang pacar nya kaya begini, tanda tersebut artinya adalah “no comment” atau ada rahasia yang gak ingin di kasih tau ke kamu.

4 gerakan diatas tersebut adalah ciri-ciri dari pacar sedang bohong. Kamu mesti hati-hati aja yah, kalau pacar kamu itu lagi bohong. Minimal kamu tau gerakan nya ketika dia lagi bohong lah.


sumber cinta : www.devan-love.blogspot.com
Read On

Cara menghilangkan jerawat

0 komentar



Wajah adalah pesona setiap insan, baik itu pria atau wanita. Hal yang pertama kali diperhatikan jika kita bertemu seseorang adalah wajah. oleh karena itu kita wajib menjaga kebersihan wajah kita. Jika di wajah kita muncul yang namanya jerawat, pasti akan mengganggu sekali terhadap penampilan kita…khususnya bagi wanita yang selalu peduli akan kecantikan.

Jerawat akan lebih menyiksa lagi karena sering muncul pada masa pubertas yang katanya sebagian besar orang adalah masa yang paling indah, masa2 pacaran. bagaimana kita bisa punya pacar jika wajah kita merupakan sarang jerawat? Pasti sulit sekali bukan? Berikut ini tips yang akan membuat jerawat anda hilang dan tidak akan mengganggu penmpilan anda lagi :

1. Mencuci wajah 2 kali sehari

Mencuci wajah 2 kali sehari akan membantu menghilangkan minyak di permukaan kulit kita. Jika kita jarang membersihkannya, maka bakteri penyebab jerawat akan hidup subur di wajah kita. Namun ingat..jangan mencuci wajah apalagi menggosok wajah secara berlebihan karena malah akan meningkatkan produksi minyak sobaceous yang dapat menyebabkan masalah kulit pada wajah. Cucilah wajah 2 kali sehari dengan menggunakan sabun yang lembut.

2. Sesuaikan kosmetik dengan jenis kulit anda

Jika kulit anda berminyak maka gunakanlah kosmetik untuk kulit berminyak, jika kosmetik yang anda gunakan tidak sesuai dengan jenis kulit anda..jerawat akan segera mendatangi kulit wajah anda. Jadi berhati-hatilah dalam memilih kosmetik.

3. sebisa mungkin hindari kosmetik yang berminyak.

secara alami wajah kita akan menmproduksi minyak, bahkan kulit kering sekalipun. Jadi sebisa mungkin hindarilah hindarilah menggunakan kosmetik yang berlebihan karena minyak dan debu akan menjadi media bakteri penyebab jerawat untuk bermukim di wajah kita.

4. Keringkan wajah kita dengan handuk yang bersih setelah cuci muka atau mandi, karena bakteri juga menyukai tempat yang lembab dan hangat.

5. Minum air putih


Hampir 70% kulit kita terdiri dari air, dengan minum air minimal 2 liter sehari, maka kulit kita akan selalu fit dan sehat.

6. gunakan pelembab kulit

Menggunakan pelembab akan membantu menyehatkan kulit kita, terutama dari kulit kering dan pecah2. Namun pelembab disini bukan berarti pelembab yang berminyak..sekarang sudah banyak produk kosmetik yang berbahan dasar air.

7. selalu pastikan kulit anda bersih sebelum tidur.

Selalu cuci muka anda sebelum tidur agar kulit beregenerasi dengan baik.

8. Sering-seringlah makan sayur dan buah.

sayur2an mengandung banyak vitamin yang menyehatkan kulit kita. Perbanyaklah makan sayur atau buah, terutama yang mengandung vitamin E. Dengan kulit yang sehat, maka jerawat akan sukar untuk tumbuh dan berkembang.

9. Tidur yang cukup dan teratur.

Kulit juga sama seperti kita, butuh istirahat. Jadi biasakanlah untuk tidur yang cukup dan teratur. Karena saat kita tidur, kulit akan beregenerasi dan membuang racun2 yang berbahaya sehingga saat kita bangun keesokan harinya kulit kita akan kebali segar.
source: www.pusatgratis.com

Read On

Model Rambut Trend 2010

0 komentar


Bicara soal tahun 2010 yang masih baru ini, tentu bagi kalangan remaja pasti ada aja yang di ubah tiap tahunnya, salah satunya adalah model rambut.
menurut hasil penelitian, model rambut yang sedang terkenal di tahun 2010 saat ini, telah di kumpulkan model gambar nya, silahkan lihat-lihat gambarnya di bawah ini:

Untuk cowok :













Untuk Cewek :









Read On

10 stadion bola paling mewah didunia

1 komentar


Piala Dunia 2010 sebentar lagi dimulai. Tapi ngomong-ngomong, sudah tahu belum lapangan sepakbola yang paling oke di dunia?
Berikut daftar nama stadion yang paling mewah di dunia. simak dibawah ini:


10. Estadio Azteca, Mexico City, Mexico
Stadion ini menjadi saksi sejarah Piala Dunia tahun 1970 dan 1986. Di lapangan sepakbola ini, Pele pernah menunjukkan kepiawaiannya mengocok bola dan mengecoh lawan.



Pele berhasil membawa Brazil menjadi juara Piala Dunia 1970, dengan mengalahkan Italia 4-1. Tahun 1986, Diego Maradona menampilkan salah satu permainan terbaiknya. Saat itu, Argentina berhasil melibas Jerman.

9. Nou Camp, Barcelona, Spanyol
Lapangan ini berdiri pada 1957 dengan menghabiskan dana AS$3 juta. Nou Camp adalah lapangan sepakbola terbesar di Eropa, dengan kapasitas 120.000 penonton dan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia 1982.

8. Old Trafford, Manchester, Inggris
Ini adalah salah satu stadion yang tak pernah luput dari huru-hara. Oleh sebab itu, jangan heran bila pada hari H pertandingan, aparat polisi mengelilingi seluruh penjuru stadion ini.

Maklum saja, dari 68.000 tempat duduk yang tersedia, hanya 3.000 kursi yang disediakan untuk supporter lawan. Alhasil, mereka yang tak kebagian tempat duduk, banyak yang kecewa dan melampiaskannya dengan marah-marah. Jangan heran kalau MU selalu menang bila bertanding disini.

7. Estadio Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol
Real Madrid adalah satu dari kesebelasan sepakbola tertua di Eropa. Walau sudah terbentuk sejak 1902, tapi Real Madrid belum memiliki "kandang" sendiri sampai akhirnya lahir Stadion Chamartin 1924.

Sayang, Chamartin hancur akibat perang sipil Spanyol, dan pemerintah setempat kemudian mendirikan Santiago Bernabeu di atas tanah tersebut pada 1947. Stadion ini menjadi tempat diselenggarakannya final Piala Dunia 1982.

Kini, stadion ini sedang dimodifikasi dan diharapkan selesai pada 2005. Renovasinya dilakukan secara besar-besaran, tapi tak akan mengurangi keunikan dan sejarah yang telah dibuat.


6. Louis II, Monte Carlo, Monaco
Stadion yang dimaksud adalah versi baru dari Stadion Louis II, yang dulu dibangun 1937. Stadion ini adalah relokasi stadion itersebut, dan diresmikan pada 1985.

Stadion yang memiliki arsitektur khas Monaco ini, memiliki kapasitas tempat duduk untuk 200.000 orang, dan merupakan salah satu stadion yang paling nyaman di Eropa.

5. Maracana, Rio De Janeiro, Brazil

Semua orang Brazil nampaknya menyuaki sepakbola. Tak heran bila parlemen setempat membuat stadion dengan kapasitas 125.000 kursi ini. sayang, tempat itupun nampaknya masih harus diperluas.

Stadion yang sengaja dibangun untuk kepentingan Piala Dunia 1950 ini, kewalahan menampung 200.000 fans dua kesebelasan yang bertanding pada Piala Dunia 1950 disana. Stadion bersejarah ini menghabiskan AS$40 juta untuk biaya renovasi yang akan selesai 2002 ini.

4. San Siro, Milan, Italia
Di Itali, orang tak bisa memisahkan San Siro dari sepakbola. Rumah kesebelasan Inter Milan dan AC Milan ini, adalah satu dari sedikit tempat di Itali untuk olahraga.

Stadion ini memiliki kapasitas 80.000 kursi dengan penataan cahaya yang luar biasa cantiknya. Disana terdapat VIP lounge dan bar khusus penggemar fanatik setempat.




3. Stadio Olimpico, Rome, Italia
Italy suda dua kali menjadi penyelenggara Piala Dunia. Pertama, tahun 1934, Piala Dunia diselenggarakan di Stadio Del PFN, dan yang kedua, yakni final Piala Dunia 1990 di stadion ini.

Stadion ini juga menjadi saksi sejarah gagalnya kesebelasan AS Roma meraih gengsi melalui finalti melawan Liverpool pada 1984. Pada Juni 2001, jutaan miliar dolar disuntikkan untuk renovasi stadion tersebut, yang diharapkan kelar tahun 2002 ini.

2. Azadi, Teheran, Iran
Dari namanya, Anda mungkin mengira Iran bukan tempat yang idela untuk berbulan madu, padahal negara ini memiliki banyak tempat yang indah, termasuk stadion yang mampu menampung 100.000 penonton. Stadion ini pernah digunakan untuk Asian Games 1974.

1. International Stadium Yokohama, Yokohama, Jepang
Tahun 2002 ini menjadi sejarah karena Piala Dunia, untuk pertama kali dilangsungkan di Asia, dan diselenggarakan oleh dua negara Asia sekaligus.

Stadion yang dibangun dengan biaya 60 milar Yen ini, akan menjadi saksi negara mana yang berhak membawa pulang Piala Dunia pada final 30 Juni mendatang. Stadion ini mampu menampung 70.000 penonton.

Keistimewaan stadion ini adalah diselimuti oleh rumput jepang yang hijau alami, yang dipelihara secara khusus. Stadion ini memiliki jaringan pipa air panas yang ditanam di bawahnya, atap yang bisa dibuka dan ditutup, dua layar raksasa, 824 lampu dan dilengkapi alat untuk mengurangi bayangan. (imaulana)
Read On

10 Ciri Orang yang Berpikir Positif

0 komentar



Semua orang yang berusaha meningkatkan diri dan ilmu pengetahuannya pasti tahu bahwa hidup akan lebih mudah dijalani bila kita selalu berpikir positif. Tapi, bagaimana melatih diri supaya pikiran positiflah yang 'beredar' di kepala kita, tak banyak yang tahu. Oleh karena itu, sebaiknya kita kenali saja dulu ciri-ciri orang yang berpikir positif dan mulai mencoba meniru jalan pikirannya.

1. Melihat masalah sebagai tantangan
Bandingkan dengan orang yang melihat masalah sebagai cobaan hidup yang terlalu berat dan bikin hidupnya jadi paling sengsara sedunia.

2. Menikmati hidupnya
Pemikiran positif akan membuat seseorang menerima keadaannya dengan besar hati, meski tak berarti ia tak berusaha untuk mencapai hidup yang lebih baik.

3. Pikiran terbuka untuk menerima saran dan ide
Karena dengan begitu, boleh jadi ada hal-hal baru yang akan membuat segala sesuatu lebih baik.

4. Mengenyahkan pikiran negatif segera setelah pikiran itu terlintas di benak
'Memelihara' pikiran negatif lama-lama bisa diibaratkan membangunkan singa tidur. Sebetulnya tidak apa-apa, ternyata malah bisa menimbulkan masalah.

5. Mensyukuri apa yang dimilikinya
Dan bukannya berkeluh-kesah tentang apa-apa yang tidak dipunyainya

6. Tidak mendengarkan gosip yang tak menentu
Sudah pasti, gosip berkawan baik dengan pikiran negatif. Karena itu, mendengarkan omongan yang tak ada juntrungnya adalah perilaku yang dijauhi si pemikir positif.

7. Tidak bikin alasan, tapi langsung bikin tindakan
Pernah dengar pelesetan NATO (No Action, Talk Only), kan? Nah, mereka ini jelas bukan penganutnya.

8. Menggunakan bahasa positif

Maksudnya, kalimat-kalimat yang bernadakan optimisme, seperti "Masalah itu pasti akan terselesaikan," dan "Dia memang berbakat."

9. Menggunakan bahasa tubuh yang positif
Di antaranya adalah senyum, berjalan dengan langkah tegap, dan gerakan tangan yang ekspresif, atau anggukan. Mereka juga berbicara dengan intonasi yang bersahabat, antusias, dan 'hidup'.

10. Peduli pada citra diri
Itu sebabnya, mereka berusaha tampil baik. Bukan hanya di luar, tapi juga di dalam. (hannie k.wardhanie)
Read On